10 May 2017

BUMPER


BUMPER


Adalah bagian dari mobil, atau bus, atau truk, berupa palang kuat yang melintangi badan kendaraan tersebut, yang difungsikan untuk menahan hantaman.
Iya iya,, bahasa Indonesianya: Bemper!

Bumper seringnya tidak diperhatikan. Karena dia memang tidak sekeren pelek, atau dashboard, atau klakson telolet. Dia jarang dijadikan topik obrolan. Dan memang bukan tokoh utama dari sebuah kendaraan. Tapi dia adalah yang paling pertama kena hajar jika terjadi suatu benturan. Dialah yang paling babak belur demi menyelamatkan seluruh anggota badan.

04 May 2017

Kabur


Kabur


Kabur itu bukan hanya sekedar lari pada suatu waktu dari suatu tempat. Tapi lebih dari itu, Kabur adalah lari tanpa pamit yang disertai dengan pelanggaran janji pada seseorang. Karena itu, orang yang kabur seringnya dimaki dan dianggap sebagai pengecut yang lari dari tanggung jawab.

Setiap orang yang kabur pastinya punya alasan lah ya. Nah berikut ini adalah beberapa hal yang menjadi alasan seseorang Kabur. Tidak akurat-akurat amat tentu saja, karena ini hanya berdasar analisis oon saya. Silahkan disimak.